Notification

×

Iklan

Iklan


Setelah Kalah di Pilpres 2024, Anies Baswedan Beri Sinyal Kuat Membangun Partai Baru

Jumat, 30 Agustus 2024 | Agustus 30, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-08-30T14:28:18Z

 

Setelah Kalah di Pilpres 2024, Anies Baswedan Beri Sinyal Kuat Membangun Partai Baru

EKSEMPLAR.COM - Setelah mengalami kekalahan dalam ajang Pilpres 2024 dan gagal mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024, Anies Baswedan kini memberikan sinyal yang kuat akan membangun partai politik baru. 


Pernyataan ini muncul setelah Anies menyatakan dirinya tidak akan bergabung dengan partai politik yang sudah ada. 


Langkah ini dipandang sebagai upaya untuk meneruskan perjuangannya dalam politik Indonesia.


Dalam sebuah video yang diunggah di akun Youtube pribadinya pada Jumat (30/8/2024) petang, Anies mengungkapkan bahwa banyak usulan yang ia terima terkait langkah politiknya ke depan.


"Ada yang usul supaya saya masuk partai atau bikin partai politik," ungkap Anies.


Namun, Anies menekankan kesulitan yang ada jika harus bergabung dengan partai yang sudah eksis. Menurutnya, sebagian besar partai saat ini sudah "tersandera oleh kekuasaan." 


Ia menambahkan bahwa bukan hanya masuk ke partai, bahkan pencalonan dari partai-partai tersebut pun kerap kali menghadapi ancaman.


“Jangankan dimasuki, mencalonkan saja terancam. Agak beresiko juga bagi yang mengusulkan. Jadi ini adalah sebuah kenyataan nih,” lanjutnya.


Meski tidak secara eksplisit menyebutkan akan mendirikan partai baru, mantan Menteri Pendidikan itu memberikan isyarat kuat mengenai kemungkinan tersebut.


Ia menjelaskan bahwa untuk menghimpun semangat perubahan yang terus menguat, diperlukan suatu gerakan besar. 


Salah satu opsi yang ia sampaikan adalah membangun organisasi masyarakat (ormas) atau bahkan mendirikan partai politik baru.


"Bila untuk mengumpulkan semua semangat perubahan yang sekarang makin hari makin terasa besar dan itu menjadi sebuah kekuatan, diperlukan menjadi gerakan. Maka membangun ormas atau membangun partai baru mungkin itu jalan yang akan kami tempuh," tutur Anies.


Lebih lanjut, Anies berharap bahwa wadah yang akan ia dirikan ini bisa menjadi langkah konkrit untuk melanjutkan perjuangannya di bidang politik. 


Ia menginginkan gerakan ini dapat mewadahi aspirasi rakyat yang semakin hari semakin menginginkan perubahan di Indonesia.


“Kita lihat sama-sama ke depan, semoga tidak terlalu lama lagi. Kita bisa mewujudkan langkah-langkah konkrit untuk bisa mewadahi gerakan yang sekarang ini makin hari makin membesar. 


Yang menginginkan Indonesia yang lebih setara, demokrasi yang lebih sehat, politik yang lebih mengedepankan policy dan gagasan," jelasnya.


Anies Baswedan dikenal sebagai figur yang selalu membawa gagasan perubahan dalam setiap langkah politiknya. 


Kini, publik menanti langkah besar yang mungkin akan ia ambil, apakah benar-benar akan mendirikan partai baru, dan bagaimana hal itu akan mengubah peta politik di tanah air.


Informasi ini disadur dari berbagai sumber, bertujuan untuk memberikan informasi kepada pembaca setia Eksemplar.com.*